Mengenal Bahan Kain Cordura Lebih Dekat (Karakteristik, Keunggulan, Jenis, dll)

Bagi sebagian orang, nama bahan cordura mungkin masih terdengar asing. Meski demikian, jika Anda telah lama terjun di dunia kain, bahan ini bisa dikatakan cukup populer di kelasnya. Cordura memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh jenis kain lain pada umumnya, seperti katun, polyester, nylon, dan sejenisnya.

Sebenarnya seperti apa sih kain cordura ini? Apa saja kelebihan, kekurangan, serta manfaat kain ini bagi Anda? Dan apakah bahannya awet? Daripada penasaran, yuk langsung saja kita simak ulasan berikut.

Check it out.

Pengertian Bahan Kain Cordura

Mengenal bahan kain cordura
ebay.com

Bahan Cordura merupakan nama merek kain tekstil premium dari perusahaan yang bernama E.I du Pont de Nemours and Company yang diproduksi pada tahun 1929. Jenis cordura ini terbuat dari campuran cotton, nylon dan polyester.

Saat ini, lisensi cordura dipegang oleh Invista, yakni salah satu perusahaan yang terletak di Kansas, Amerika Serikat. Sifat bahan yang kuat dan daya tahannya yang tinggi, membuat kain ini banyak diburu oleh produsen.

Saat ini telah banyak perusahaan di luar Invista yang telah mulai mengembangkan kain yang mirip dengan merek cordura. Semakin maraknya pabrik yang memproduksi kain yang mirip dengan cordura, membuat banyak orang mengira bahwasanya kain nilon berasal dari kain cordura.

Seiring berjalannya waktu, beberapa orang menyebut cordura dengan sebutan nilon 1000D dan sejenisnya.

Jika dilihat dari segi pembuatan, kain ini tergolong rumit dalam proses produksinya. Oleh karenanya cordura kerap kali disebut-sebut sebagai material yang berkualitas tinggi dan kuat.

Karakteristik Bahan Kain Cordura

Karakteristik Bahan Kain Cordura
wadezig.com

Bagi Anda yang belum mengenal jenis kain ini, ada baiknya ada memperhatikan beberapa karakteristik atau ciri-ciri bahannya terlebih dahulu. Berikut ciri dari cordura pada umumnya:

  1. Serat kainnya rapat dan kuat.
  2. Tidak menerawang.
  3. Bahannya tebal.
  4. Bahannya bersifat panas.
  5. Anti air (waterproof).
  6. Memiliki tekstur yang kasar.
  7. Sifat bahannya ringan.

Jenis dan Tipe Kain Cordura

Jenis dan Tipe Kain Cordura
male.co.id

Pada dasarnya, cordura terbagi menjadi tiga jenis, yaitu :

  1. Cordura biasa.
  2. Cordura nylon.
  3. Cordura 1000.

Dari ketiga jenis tersebut, jenis cordura biasa memiliki grade paling rendah diantara tipe cordura nylon dan 1000. Tentu saja dari segi harga, cordura biasa lebih murah dibandingkan dengan tipe lainnya. Meskipun demikian, kualitasnya tidak jauh beda, kok.

Yang membedakannya hanyalah serat dan motif kainnya saja.

Tipe cordura nylon memiliki karakteristik yang sedikit mengkilap apabila dibandingkan dengan tipe lainnya, tipe ini cenderung lebih licin.

Dari segi harga, cordura nylon bisa dikatakan lebih murah dibandingkan dengan tipe cordura 1000.

Dari ketiga tipe tersebut, jenis cordura yang paling bagus yaitu cordura 1000. Dengan kualitas kain yang ditawarkan, tentu harga kain ini lebih mahal dibandingkan dengan tipe lainnya. Oleh sebab itulah penggunaan cordura 1000 pada tas seminar sangat jarang ditemui.

Berikut beberapa tipe cordura lainnya :

  • AFT Fabric
  • Baselayer Fabric
  • Ballistic Fabric
  • Classic Fabric
  • Canvas / Duck Fabric
  • Denim Fabric
  • EcoMade Fabric
  • Lite/Lite Plus Fabric
  • HP Fabric
  • Naturalle™ Fabric
  • UltraLite Fabric
  • NYCO Fabric
  • NYCO FR Fabric

Kelebihan dan Kekurangan Bahan Cordura

Kelebihan dan Kekurangan Kain Cordura
vendorpedia.co.id

Cordura memiliki keunggulan atau kelemahan yang perlu Anda ketahui sebelum memutuskan untuk memilikinya. Yuk kita kupas satu per satu.

Kelebihan Kain Cordura

Cordura memiliki beberapa kelebihan yang sangat jarang ditemui pada jenis kain lainnya. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa kelebihan cordura yang perlu Anda ketahui.

Bahannya Kuat

Bahan ini terkenal akan kerapatan kainnya yang tinggi dan kuat, sehingga kain ini tidak mudah sobek, lecet, ataupun tergores meski terkena cuaca ekstrim sekaligus. Oleh karena itulah Anda dapat menggunakan cordura untuk pembuatan tali pada tas outdoor.

Dari segi kekuatan, cordura memiliki kekuatan 10 kali lipat lebih besar dibandingkan dengan katun biasa dan 3 kali lebih besar jika dibandingkan dengan kain polyester.

Banyak Variasi Bahan dan Warna

Selain bahannya yang kuat, keunggulan cordura lainnya yaitu memiliki banyak variasi pilihan bahan dan warna. Dengan banyaknya pilihan warna yang ditawarkan, membuat kain ini semakin banyak diminati di kelasnya.

Menampilkan Kesan Warna yang Cerah

Cordura memiliki keunggulan yaitu mampu menampilkan warna yang cerah, sehingga mampu menarik perhatian konsumen untuk memilikinya. Karena sifatnya yang satu ini, cordura kerap kali digunakan untuk membuat tas sekolah, tas ransel, hingga tas selempang.

Anti Air

Salah satu kelebihan cordura yang sulit ditampik oleh banyak orang yaitu sifatnya yang anti air atau waterproof. Meski demikian, sifat anti air di sini lebih mengarah ke intensitas air yang ringan, sehingga tidak mudah langsung basah jika terkena air hujan.

Dengan kelebihan tersebut, kain ini sangat cocok digunakan untuk peralatan outdoor.

Ringan

Pada poin sebelumnya, Anda telah mengetahui bahwasanya kain ini sangat kuat dan memiliki serat kain yang rapat. Meski demikian, berat tas yang menggunakan material dasar cordura ini tergolong sangat ringan.

Oleh sebab itulah Anda tidak akan merasa berat ketika membawanya. Hal ini tentu akan sangat berbeda dengan tas yang terbuat dari bahan dasar kulit.

Dengan segudang kelebihan yang ditawarkan, tidak heran apabila cordura memiliki banyak permintaan pasar.

Kelemahan Kain Cordura

Sebelum memutuskan memiliki cordura, ada baiknya Anda mengetahui juga kelemahan dari jenis yang satu ini. Berikut beberapa kekurangan cordura yang perlu Anda perhatikan.

Penampilannya Kurang Mewah

Kelemahan cordura yang pertama yaitu penampilan bahannya yang kurang terlihat mewah. Kain ini cenderung menampilkan kesan yang kasual (casual) dan sporty. Oleh karenanya, Anda akan menemui banyak sekali tas mewah yang terbuat dari kulit dibandingkan dengan cordura.

Biasanya jenis cordura digunakan untuk tas olahraga, jaket sport maupun tas kasual.

Bahannya Panas

Kelemahan cordura selanjutnya yaitu karakter bahannya yang panas. Meskipun salah satu komposisi cordura yaitu dari katun, namun tidak membuat seratnya mampu menyerap keringat ataupun air. Oleh karenanya cordura jarang digunakan untuk pembuatan baju atau sejenisnya.

Meski demikian, cordura sering diproduksi untuk jaket ataupun rompi yang digunakan untuk menahan angin saat berkendara. Biasanya pakaian cordura digunakan pada saat cuaca sedang dingin.

Tekstur Permukaannya Kasar

Tekstur permukaan pada kain ini tergolong sangat kasar, sehingga perlu lapisan tambahan atau furing yang halus agar pakaian nyaman untuk Anda kenakan.

Kegunaan Kain Cordura

Kegunaan Kain
notepam.com

Jenis material cordura sering dimanfaatkan untuk berbagai macam hal. Berikut kegunaan cordura yang sering ditemukan pada kehidupan sehari-hari:

  1. Jaket.
  2. Tas selempang (cordura bag).
  3. Tas sekolah atau ransel (carrier bag).
  4. Waist bag.
  5. Goodybag.
  6. Baju.
  7. Sepatu.
  8. Rompi.
  9. Strap jam.
  10. Tali rompi.
  11. Sarung tangan balap.
  12. Sabuk.
  13. Seragam militer, dll.

Cordura memang terkenal diproduksi untuk pembuatan tas, namun terdapat beberapa kain pembuat tas lainnya yang perlu Anda ketahui, contoh seperti corduroy, dinir (300D, 420D, 600D), kanvas, semi kanvas

Perawatan Kain Cordura

Perawatan kain
nitilakutasjogja.com

Kain cordura adalah jenis kain yang tergolong tidak mudah kusut, sehingga tidak perlu Anda setrika. Jika ada noda yang menempel pada kain ini, sebaiknya segera dibersihkan.

Cara membersihkannya pun cukup mudah, Anda hanya perlu menekan-nekan pada area noda tadi dengan kain basah dan jangan disikat.

Bila Anda menunda untuk membersihkan noda tersebut, noda akan meresap ke sela-sela kain dan menjadi semakin sulit untuk dihilangkan.

Meskipun nantinya peralatan dari cordura ini dicuci, namun jika noda mengendap terlalu lama, maka akan meninggalkan bekas noda yang tidak sedap dilihat oleh mata.

Anda dapat menggunakan detergen yang keras untuk menghilangkan noda membandel tersebut. Jika memang harus digosok, sebaiknya menggosok menggunakan sikat gigi agar tidak merusak serat kainnya.

Pada proses pengeringan setelah pencucian, jenis cordura cenderung membutuhkan waktu yang lebih lama untuk kering karena serat kainnya cenderung menahan air saat dijemur.

Sekian informasi mengenai bahan kain cordura. Apabila Anda ingin bertanya, silahkan bertanya melalui kolom komentar di bawah ini ya. Semoga bermanfaat.

Leave a Comment